Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia

Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia

Diposting pada

Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia

Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia ada 4. Pemilihan tersebut berdasarkan Penghargaan Indonesia Road Safety Award (IRSA) 2016. Finalis dari IRSA dibagi dalam 4 kategori yaitu kota dengan jumlah penduduk lebih dari 1 juta jiwa, kota dengan jumlah penduduk dibawah 1 juta jiwa, kabupaten dengan jumlah penduduk lebih dari 1 juta jiwa dan kabupaten dengan jumlah penduduk kurang dari 1 juta jiwa.

Cara penilaian Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia

Untuk cara penilaiannya sendiri didasarkan pada 5 pilar  yang terdapat dalam Rancangan Umum Nasional Keselamatan Jalan. 5 pilar tersebut adalah Pilar manajemen keselamatan jalan, pilar jalan yang berkeselamatan, pilar kendaraan yang berkeselamatan, pilar perilaku pengguna jalan yang berkeselamatan dan pilar penanganan pra dan paska kecelakaan.

Berdasarkan kategori dan 5 pilar penilaian tersebut terpilihlah 2 kota dan 2 kabupaten sebagai Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia, mereka adalah

  1. Untuk kategori kota berpenduduk lebih dari 1 juta jiwa : Surabaya
  2. Untuk kategori kota berpenduduk kurang dari 1 juta jiwa : Balikpapan
  3. Untuk kabupaten berpenduduk lebih dari 1 juta jiwa : Jepara
  4. Untuk kabupaten dengan jumlah penduduk kuran dari 1 juta jiwa : Pekalongan.

Itulah 2 kabupaten dan 2 kota yang berhasil menjadi Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia. Dalam acara IRSA tersebut Menteri perhubungan juga menghimbau kepada para stakeholder dan pengelola kota dan kabupaten untuk menkampayekan keselamatan berlalu lintas dan tidak memberikan kesempatan pada usia dibawah 17 tahun membawa kendaraan bermotor.  Menurut menteri selain korban yang berusia dibawah 17 tahun kecelakaan bermotor juga didominasi oleh penduduk pada usia produktif.

Jadi sebagai orang tua harus memperhatikan anaknya terutama yang dibawah 17 tahun untuk tidak berkendara kendaraan bermotor sendiri. Terus perlu adanya sosialisasi tentang keselamatan berlalu lintas. Baca juga artikel pilihan goozir.com lainnya bro..

semoga tidak hanya 4 Kota paling tertib lalu lintas di Indonesia. Tetapi semua wilayah di Indonesia baik desa, kecamatan, kabupaten/kota maupun propinsi tertib berlalulintas. Tertib berlalulintas akan meminimalisir terjadinya kecelakaan bermotor.

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *