DP Cicilan Kredit Honda Forza 250

Goozir.com – Bro dan sis pecinta motor, buat anda yang tidak berpikir soal Riba, maka nyicil atau membeli motor secara kredit bisa menjadi salah satu cara untuk memiliki motor idaman. Motor terbaru yang diluncurkan oleh AHM adalah Honda Forza 250 yang diimpor dari Thailand. Berikut informasi DP cicilan Kredit Honda Forza 250.

Besaran DP Cicilan Kredit Honda Forza 250

Honda Forza memiliki sejumlah kelebihan dengan windscreen yang bisa di naik turunkan secara elektronik. Sudah menggunakan mekanisme listrik sehingga cukup menggunakan sebuah tombol untuk menaikan ataupun menurunkan windshield Forza 250. Kelebihan lain adanya lampu pada spion. Lampu nya udah LED.

Untuk kredit Honda  Forza 250 bisa di kredit hngga 47 bulan alias 4 tahun sob. Besaran DP berkisar antara Rp 7,5 juta hingga 21,5 juta. tinggal di pilih mana yang cocok dan pas dengan ketersediaan uang.

Untuk cicilannya bisa dipilih mulai 11 bulan hingga 47 bulan. Besaran cicilannya berkisar antara Rp 2,064 juta hingga 6,871 juta menyesuaikan besaran DP dan jumlah bulan angsuran.

Untuk yang mau segera memiliki Honda Forza 250 bisa langsung melakukan Booking dengan tanda jadi Rp 2,5 juta.

Sebagai informasi harga Honda Forza 250 dibanderol 70 juta OTR Jakarta.

Pilihan Warna Forza 250 Beserta Harga dan Gambar

Forza 250 VS XMAX 250, beli mana?

AHM memang masih menjual Forza 250 dalam bentuk CBU yang di import dari Thailand. Jadi wajar jika harga juga mahal. Baca juga info pilihan goozir.com di bawah ini bro and sis.

Itulah bro info singkat DP Cicilan Kredit Honda Forza 250. Jika tidak mau pusing mikir utang mending beli cash. Kalau tidak mampu juga beli cash tidak usah beli bro and sis. Masih banyak kebutuhan dan keperluan yang lebih penting dari sekedar motor premium.

Bagikan............