Harga Aksesoris resmi Honda CBR250RR

Harga Aksesoris resmi Honda CBR250RR

Diposting pada

harga-aksesoris-cbr250rr-1Harga aksesoris resmi Honda CBR250RR akhirnya dirilis secara resmi. Soal kelebihan dan keunggulan CBR250RR sudah banyak yang bahas. Tampang yang sudah keren dari Honda CBR250RR akan menjadi makin keren dengan Aksesoris resmi Honda CBR250RR. Ada beberapa aksesoris dari Honda CBR250RR dan juga apparel.

Daftar harga aksesoris resmi Honda CBR250RR

  1. Eliminator Fender Honda CBR250RR

Pengganti fender belakang ini bisa langsung untuk memasang plat nomor. Bahannya sendiri terbuat dari plat besi dengan warna Black Matte. Finishing dengan cara di las dan di cat. Pemasangannya dengan cara di baut pada frame bagian belakang. Untuk harganya dibanderol Rp 600.000.

  1. Radiator protector CBR250RR

Pelindung radiator ini didesain khusus untuk Honda CBR250RR. Memilki warna Dark Grey dan berfungsi melindungi rumah tawon radiator. Harga yang dibanderol untuk Radiator Protector seharga Rp 200.000.

  1. Aero Fin Grey Honda CBR250RR

Fairing body ini dibuat khusus untuk CBR250RR berfungsi aliran udara secara dinamis. Warna sticker kuning dengan material plastik ABS, warna carbon yang elegan dengan fitting 3m double face tape. Harga yang dibaderol sebesar Rp 300.000

  1. Tank pad Honda CBR250RR

Tank Pad CB250RR walaupun di desain khusus untuk CBR250RR tetapi juga dapat di pakai untuk CBR150R K45G, BR150R K45A, CB150R Street Fire, old CB150R street Fire, mega pro fi dan verza FI. Tank pad CBR250RR dibanderol Rp 150.000.

baca : Harga Honda CBR250RR standar dan ABS

  1. Paddoct Stand Honda CBR250RR/CBR150R

Tersedia juga Paddock stand yang bisa dipakai untuk CBR250RR dan CBR150R. Paddock stand Honda CBR250RR dibanderol Rp 450.000

  1. Hand Guard Honda CBR250RR

Disamping dipakai untuk CBR250RR hand guard juga bisa dipakai untuk new BeAT esp, BeAT Sport Esp, BeAT Street, CBR150R K45G, CBR150 K45A, Scoopy Esp,sonic, Supra GTR, Vario 123 esp, vario 150 esp.

  1. Cover muffler Carbon Honda CBR250RR

Bentuk carbon, material real carbon pad, warna carbon banderol Rp 660.00 siap menambah kegantengan jnalpot CBR250RR anda

  1. Cover Upper tank Crbon Honda CBR250RR

Selain menyediakan tank pad Honda juga menyiapkan Cover Upper Tank carbon. Dibuat denga real carbon pad, carbon look process, warna juga carbon   harga dibandero Rp 660.000

  1. Front fender Carbon Honda CBR250RR

Material carbon pad, warna carbon, carbon look process. Banderol dari Fron fender Carbon CBR250RR adalah Rp 1.100.000

baca juga : Honda CBR250RR terbaru : standar baru sport bike 250cc

  1. Single seat Cowl black Honda CBR250RR

Terbuat dari material ABS dan PE rubber  pad, warna black mettalic, grey dan red. Fishing dengan painting, plug and play. Single seat cowl Honda CBR250RR dibanderol Rp 700.000.

Apparel Honda CBR250RR

  1. Camo engine T-Shirt

Bahan cotton combed 30s, nyaman dipakai harga Rp 150.000

  1. Helm KYT Satu Hati Black Matte Edition

Tipe helm full face, double visor, air pump sistem, lock visor, sertifikat SNI dan DOT. Material thermolastic composite, dibanderol Rp 850.000

  1. Leather glove

Bahan kulit sintetis berkualitas tinggi dan dibanderol Rp 385.000

read : Dyno tes CBR250RR

  1. Premium leather jacket

Dibuat dari bahan  nylon oxford (dinner 200) mesh inner, ada ventilasi, body protector dan 3M scothlite. Harga dibanderol Rp 1.850.000

Daftar harga Aksesoris dan apparel Honda CBR250RR

Aksesoris  dan Apparel CBR250RRHarga
Fender EliminatorRp 600.000
Protector RadiatorRp 200.000
Aero FinRp 300.000
Tank padRp 150.000
Paddock standRp 450.000
Hand guardRp 350.000
Cover mufflerRp 660.000
Cover upper tankRp 660.000
Front fenderRp 1.100.000
Single seat cowlRp 700.000
Camo engine t-shirtRp 150.000
Helm KYT satu HatiRp 850.000
Leather gloveRp 385.000
Premium jacketRp 1.850.000

baca juga artikel pilihan goozir.com dibawah ini

Itulah Harga aksesoris Resmi Honda CBR250RR yang  sudah tersedia. Silakan di order untuk memperkeren tampilan All New Honda CBR250RR.

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *