Harga Datsun GO+ CVT All Varian OTR Jakarta
Datsun GO+ CVT

Harga Datsun GO+ CVT All Varian OTR Jakarta

Diposting pada

Goozir.com – Datsun Indonesia resmi meluncurkan Datsun GO+ CVT di Jakarta dengan harga mulai Rp 137 jutaan pada gelaran pameran. Kini Datsun GO+ sudah memiliki varian transmisi X-Tronic Continously Variable Transmission (CVT).

Pembaharuan pada varian atsun GO+ dengan hadirnya varian transmisi CVT menjadi komitmen Datsun Indonesia untuk menghadirkan mobil dnegan kenyamanan, smart teknologi dan fitur apik di kelasnya.

Menurut Masato Nakamura, Head Of Datsun Indonesia, dikenalkannya Datsun GO +CVT memperkuat komitmen Datsun Indonesia untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia.

Konsumen Indonesia butuh mobil keluarga yang efisien untuk mendukung aktivitas berkendara dengan performa yang memuaskan. Lahirlah tranmisi CVT pada Datsun Go+

Harga Datsun Go+ CVT All Varian

Datsun GO+ CVT hadir dalam 3 varian yang berbeda. Masing masing varian memiliki harga sendiri berikut harga Datsun Go+ CVT dengan status OTR Jakarta.

Daftar Harga Datsun GO+ CVT All Varian

  • Datsun GO+ A CVT : Rp 137.340.000
  • Datsun GO+ T CVT : Rp 146.290.000
  • Datsun GO+ T Style CVT : Rp 150.790.000

Dengan hadirnya Transmisi CVT pada Datsun GO+ maka sudah 3 model Datsun yang menggunakan transmisi CVT yaitu Datsun Cross, Datsun GO+ dan Datsun GO

Kelebihan Transmisi CVT

Mengenal lebih jauh transmisi CVT pada Datsun Go+ memiliki 3 keunggulan utama yaitu :

Pertama, penggunaan transisi CVT membuat perpindahan transmisi menjadi lebih mulus dan meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Akselerasi mobil juga mkin responsif, mulai dari lambat menuju cepat atau sebaliknya. Kehalusan transmisi CVT membuat perjalanan makin nyaman.

Kedua, dengan transmisi CVT gejala lagging jadi hilang. Karakater mobil yang responsif dengan perpindahan gigi yang mulus dan tanpa hentakan membuat berkendara makin nyaman.

Ketiga, konsumsi bahan bakar trasnmisi CVT menjadi efisien. Dengan menggunakan transmisi CVT perpindahan gigi menjadi mulus akselerasi responsif dan ujungnya bermuara pada efisiensi bahan bakar yang makin irit.

Jelas menggunakan tranmisi CVT, Datsun GO+ diklainm makin baik untuk perjalanan dan membuat nyaman selama perjalanan.

Buat sobat goozir yang mau membeli Datsun GO+ CVT silahkan datang lansung ke diler Datsun terdekat di kota anda.

Baca : New Datsun Go Live 2019 : Review Harga, Warna & Gallery

Baca juga info pilihan di bawah ini

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *