Kawasaki Ninja 250 2024 Harga, Spesifikasi & Warna Terbaru

Kawasaki Ninja 250 2024 Harga, Spesifikasi & Warna Terbaru

Diposting pada

Goozir.com – Kawasaki Ninja 250 model 2024 adalah motor Ninja 250 fi dengan 2 silinder. Ninja 250 silinder sudah eksis sejak lama di Indonesia baru kemudian lahir Ninja 250 4 silider dengan label ZX-25R dan ZX-25RR.

Pilihan warna baru Ninja 250 untuk model terbaru hadir dalam grafis warna hijau yang menarik serta elegan. Warna baru Kawasaki warna Abu abu dibekali dengan warna yang tidak rame dan juga lebih sederhana.

Ninja 250 2 silinder memiliki fitur Kipass, yaitu sebuah sistem smart key yang membuat aktivasi kunci utama dan kunci stang dalam satu buah remote.

Sistem KIPASS ini sudah digunakan oleh Kawasaki 1400GTR/Concours 14 dan kini jga hadir sebagai salah satu varian di Ninja 250 fi.

Selain mengunakan KIPASS juga hadir dengan sistem pengereman ABS yang memberikan keamanan lebih saat melakukan pengereman mendadak.

Tidak lupa Kawasaki juga memberikan fitur Assist dan slipper Clutch untuk mempermudah perpindahan gigi lebih halus dan kopling lebih ringan.

Baca juga : Sejarah Kawasaki Ninja 250 Generasi 1983-2023

Harga Kawasaki Ninja 250 2024

Kawasaki Ninja 250 hadir dalam 2 varian yaitu Standar dan varian ABS.

Varian Standar hadir tanpa fitur KIPASS dan rem ABS sedangkan varian ABS memiliki fitur KIPASS dan ABS.

Harga Kawasaki Ninja 250 Standar dibanderol diangka Rp66.900.000 OTR Jakarta.

Sedangkan harga Kawasaki Ninja 250 ABS dibanderol diangka Rp79.300.000

Baca Juga : Kawasaki Ninja 250 4 Silinder Harga 130 Juta

Bisa dilihat dari segi banderol, harga termurah Rp66.9 juta dan paling mahal Rp 78.3 juta sehingga memudahkan masyarakat yang mau beli sesuai budget yang dimiliki…

Spesifikasi Kawasaki Ninja 250 2024

Ninja 250 terkenal sebagai pioner sport twin parallel di Indonesia dengan mesin yang powerfull saat itu, hingga kini pun tetap menjadi salah satu brand yang terkenal.

Spesifikasi Ninja 250 dibekali dengan mesin 249cc yang mampu menghasilkan tenaga puncak 39 PS dan torsi 23,5 Nm, berikut spesifikasi lengkap Ninja 250cc terbaru

Mesin Ninja 250 fi

Tipe Liquid-cooled, 4-stroke Parallel Twin
Maksimum Power 28.5 kW {39 PS} / 12,500 rpm
Torsi Maksimum 23.5 N.m {2.4 kgf.m} / 10,000 rpm
Diameter x Langkah 62.0 x 41.2 mm
Volume Silinder 249 cc
Valve System DOHC, 8 valves
Sistem Bahan Bakar Fuel injection: 32 mm x 2
Sistem Pengapian Digital
Perbandingan Kompresi

11.6:1

Transmisi

6 percepatan

Baca Juga : Power Ninja 250 4 Silinder Tembus 60 HP

Frame Ninja 250

Sementara itu pada bagian rangka menggunakan Trellis, high-tensile steel yang dipadukan dengan suspensi belakang Bottom Link uni trak yang bisa diubah preloadnya dan tabung gas.

Sementara bagian depan menggunakan suspensi biasa namun dnegan ukuran yang besar yaitu berdiameter 41mm.

Ukuran roda depan menggunaka ban berukuran 110/70 diameter 17 inci, sementara bagian belakang menggunakan ukuran ban 140/70 diamtere 17 inci.

Suspensi Depan 41 mm telescopic fork
Suspensi Belakang Bottom-Link Uni-Trak, gas-charged shock with adjustable preload
Rem Depan Single semi-floating 310 mm petal disc
Rem Belakang Single 220 mm petal disc
Ban Depan 110/70-17 M/C 54H
Ban Belakang 140/70-17 M/C 66H

Dimensi Ninja 250

Untuk ukuran dimensi dari Ninja 250 2 silinder memiliki panjang keseluruahan 1990mm, lebar 710mm dan tinggi 1125mm (standar) dan 1155 mm (ABS).

Tinggi jok tidak sampai 800mm hanya 795 saja dengan wheelbasae 1370mm.

Bobot Kawasaki Ninja 250 standar 163kg sementara Ninja 250 ABS 166 kg.

Panjang x Lebar x Tinggi1,990 x 710 x 1,125 mm
Jarak poros roda1,370 mm
Jarak ke Tanah145 mm
Tinggi Tempat Duduk795 mm
Berat**163 kg / 166 kg
Kapasitas Bensin14 litres

Baca Juga : Warna Ninja ZX-25R Terbaru

Warna Kawasaki Ninja 250 STD & ABS

Ada 2 varian warna untuk Kawasaki Ninja model terbaru yaitu warna untuk model standar, model ABS.

Warna Ninja 250 standar memiliki 2 warna yaitu Grey dan Red sementara warna untuk Ninja 250 tipe ABS hanya ada 1 warna yaitu lime green.

Warna Ninja 250 ABS Lime Green

warna Ninja 250 abs lime green

Warna Ninja 250 STD Metallic Carbon Gray

Warna  ninja 250 standar

Warna Ninja 250 STD Passion Red

Harga Kawasaki inja 250 2023

Itulah bro and sis informasi spesifikasi warna dan harga Kawasaki Ninja 250 model terbaru, jadi yang ingin membelinya silahkan datang ke dealer terdekat di kota Anda.

Namun ingat harga di atas untuk daerah Jakarta, untuk daerah lain akan berbeda tergantung kebijakan main dealer masing-masing.

Harga juga bisa berubah sewaktu-waktu.

Baca juga info menarik berikut ini

Connect with us

Instagram : Goozirblog

FB Page : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Youtube :  Goozirblog

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik