Harga Lampu Depan Forza, XMAX, PCX, NMAX, Vario & Aerox
Melihat harga lampu depan / headlamp Honda dengan Yamaha

Harga Lampu Depan Forza, XMAX, PCX, NMAX, Vario & Aerox

Diposting pada

Last Updated on 09/05/2019 by goozir

Goozir.com – Menarik jika melihat perbandingan harga lampu depan motor Honda Forza, PCX dengan Yamaha XMAX, NMAX dan Aerox. Yang menarik adalah dari sisi mahal dengan murah. Ternyata harga headlamp Honda Froza jauh lebih mahal dari Headlamp Yamaha XMAX dan harga Lampu depan PCX lebih mahal dari headlamp Yamaha NMAX.

Headlamp Forza, XMAX, PCX, NMAX & Aerox sudah menggunakan lampu LED. Untuk penggantiannya pun tidak bisa hanya lampunya saja namun harus satu set lampu depan.

Memang lampu LED lebih awet dan konsumsi listriknya juga hemat. Namun kalau sudah rusak bagian headlmap maka lampu utama harus di ganti satu set.

Penggantian satu set inilah yang kemungkinan menjadi biang mahalnya headlamp motor – motor matic besar yang sudah pakai lampu LED.

Harga Lampu Depan Motor Matic Besar

Seperti sudah di ungkap sebelumnya melihat banderol harga lampu depan Forza, PCX dari Honda ternyata memiliki harga yang lebih mahal jika di compare dengan pesaing mereka yaitu XMAX dan NMAX

Harga headlmap Honda Forza dibanderol dengan harga Rp 6.171.000. bandingkan dengan harga Headlamp Yamaha XMAX yang dibanderol Rp 1.670.000.

Bisa dilihat harga headlamp motor Honda Forza hampir 4 kali lipat harga headlamp Yamaha XMAX.

Harga Headlamp Honda PCX dibanderol dengan harga Rp 2.520.000. bandingkan dengan harga headlamp Yamaha NMAX yang dibanderol Rp 830.000. Lagi – Lagi harga headlamp honda lebih mahal dari Yamaha.

Headlamp NMAX sendiri di banderol lebih murah dari harga headlamp Aerox 155. Harga headlamp Aerox dibanderol Rp 920.000.

Lampu depan Vario 125 & 150 terbaru juga dibanderol cukup mahal lebih mahal dari lampu depan Aerox, harganya Rp 990.000

Harga Headlamp Honda Dan Yamaha

Tipe motor

Harga

Honda Forza

Rp 6.171.000

Yamaha XMAX

Rp 1.670.000

Honda PCX

Rp 2.520.000

Yamaha NMAX

Rp 830.000

Honda Vario

Rp 990.000

Yamaha Aerox

Rp 920.000

Harga di atas bisa berubah tanpa pemberitahuan. Selain itu harga tersebut belum termasuk ongkos pasang.

Semoga informasi harga lampu depan motor Forza, PCX, XMAZ, NMAX, Vario dan Aerox di atas bisa berguna.

Baca juga info pilihan di bawah ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *