Kalender Sementara MotoGP 2019 dan Jadwal Test Pra Musim Moto2 / MotoE

Kalender Sementara MotoGP 2019 dan Jadwal Test Pra Musim Moto2 / MotoE

Diposting pada

Goozir.com – Bro dan sis pecinta Balap MotoGP, ada yang berniat nonton langsung MotoGP 2019? Cocok, gozir punya jadwal sementara untuk kalender MotoGP 2019. Disamping itu goozir juga punya info jadwal test pramusim MotoGP 2019. Seperti biasa untuk test pra musim MotoGP sudah dilakukan paska race terakhir Valencia. Apakah 2019 juga sama? Kita lihat kaleder sementara MotoGP 2019 dan jadwal test Pramusim 2019. MotoGP 2019 juga merupakan babak baru, ada Moto2 dnegan mesin Triumph 765 cc dan ada juga balapan MotoE.

Jadwal Kalender Sementara MotoGP 2019 dan Test Pra Musim

MotoGP musim 2019 masih 19 sirkuit. Artinya belum ada penambahan sirkuit baru pada tahun 2019. Kita tahu bersama mulai 2018 ada 1 sirkuit baru yaitu Buriram di Thailand yang masuk kalender MotoGP 2018. Sama seperti 2018 pembukaan seri 1 MotoGP 2019 dilakukan di Qatar dengan race malam. Berikut jadwal selengkapnya.

Jadwal  Sementara MotoGP 2019

SeriTanggalLokasiNama Sirkuit
110 MaretQATAR GPLosail International Circuit
231 MaretARGENTINA GPTermas de Rio Hondo
314 AprilAMERICAS GPCircuit of the Americas
45 MeiSPANISH GPCircuito de Jerez-Ángel Nieto
519 MeiFRENCH GPLe Mans
62 JuniITALIAN GPAutodromo di Mugello
716 JuniCATALUNYA GPCircuit de Barcelona-Catalunya
830 JuniDUTCH GPTT Circuit Assen
97 JuliGERMAN GPSachsenring
104 AgustusCZECH GPAutomotodrom Brno
1111 AgustusAUSTRIAN GPRed Bull Ring – Spielberg
1225 AgustusBRITISH GPSilverstone Circuit
1315 SeptemberSAN MARINO GPMisano World Circuit Marco Simoncelli
1422 SeptemberARAGON GPMotorLand Aragon
156 OoktoberTHAI GPChang International Circuit
1620 OktoberJAPANESE GPTwin Ring Motegi
1727 OktoberAUSTRALIAN GPPhillip Island Circuit
183 NovemberMALAYSIAN GPSepang International Circuit
1917 NovemberVALENCIA GPCircuit Ricardo Tormo

 

 

 

Jadwal di atas sifatnya masih sementara jadi mungkin masih bisa terjadi perubahan. Minimal bisa ancang-ancang untuk rencana nonton langsung MotoGP 2019 di sirkuit.

Jadwal Test Pramusim MotoGP 2019

Ternyata benar bro setelah Race di Valencia lanjut dengan test pra musim. Tanggal 21-22 dipilih untuk test pra musim MotoGP 2019 di Valencia. Kemudian di bulan yang sama tanggal 28 dan 29 test di sirkuit Jerez.

Lanjut di Sepang Malaysia tanggal 1-3 Februari 2019 untuk cek mesin dan segalanya kemudian test tangggal 6-8 Februari 2019. Pemantapan setup motor kembali di lakukan di Qatar tanggal 21-22 Februari 2019 terus dia lanjutkan dengan test terakhir sebelum race pertama Qatar di mulai pada 23-25 Februari 2019.

Test Valencia : 20-21 November 2018

Test Jjerez : 28-29 November 2018

Test Sepang : 1-3 Februari 2019 (shakedown)

Test sepang : 6,7 & 8 Februari 2019

Test Qatar : 23-25 Februari 2019

Jadwal test Pramusim Moto2 2019

Menarik untuk Moto2 2019 yang menggunakan mesin baru dari Triumph. Mesin Moto2 2019 memiliki kubikasi lebih besar dibanding musim 2018 yaitu 765 cc dari Triumph Triple street RS 765.

Baca : Mesin Baru Moto2 : Triumph Street Triple RS 765

Untuk jadwal test pra musim Moto2 sendiri dimulai di Jerez tanggal 23 hingga 25 November 2018. Lanjut  20 sampai 22 Februari 2019 di sirkuit yang sama. Test terakhir di Qatar 1-3 Maret 2019.

Jadwal Test Pramusim  MotoE 2019

MotoE adalah kejuaraan balap dunia yang baru pertama diadakan. Pesertanya adalah pembalap dengan motor bertenaga listrik. Test awal di Jerez 23-25 November 2018 kemudian lanjut 12-14 Maret 2019 di Jerez juga dan test terakhir akhir bulan April 2019. Untuk test terakhir belum di umumkan tanggalnya. Nanti menyusul kabarnya.

Baca : Balapan FIM Enel MotoE World Cup Mulai 2019

Jadi dari kalender sementara MotoGP 2019 hingga test pra musim dari MotoGP, Moto2 dan MotoE, kita tahu pada 2019 akan ada 3 balapan yang cukup bergengsi yaitu balap MotoGP, Moto2 dan MotoE. MotoE baru pertama di gelar pada 2019 dengan menggunakan motor listrik. Bakalan eru nih bro and sis

Baca juga info pilihan di bawah ini

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *