Ukuran Kapasitas Tangki NMAX Connected, Neo dan Turbo Terbaru 6.6-12 liter

Goozir.com – Yamaha NMAX telah berubah dari tahun ke tahun, Mulai dari Yamaha NMAX, NMAX Connected, dan sekarang sudah pada geenrasi ke-3 denga NMAX Neo dan Turbo. Apakah perkembanngan Yamaha NMAX juga disertai dengan kapasitas tangki NMAX yang semaki besar? Ikuti terus informasi penting ini.

Yamaha NMAX lahir 15 Februari 2015 di sirkuit Sentul sebagai pesaing PCX saat itu. Harga NMAX generasi pertama jauh lebih murah dibanding PCX saat itu. Saat itu PCX memang di datangkan dari Thailand sedangkan NMAX sudah diproduksi di dalam negeri.

Kapasitas Tangki NMAX Generasi 1 2015

Generasi pertama NMAX yang lahir 2015 memiliki kapasitas tangki sebesar 6.6 liter. Dengan kapasitas tangki NMAX Generasi pertama memang masih cukup kecil dan walaupun begitu sudah cukup besar dibandingan motor matic lainnya.

Kapasitas Tangki NMAX Connnected Generasi 2 2019

Generasi kedua Yamaha NMAX lahir Desember 2019 dengan merubah desain bagian buritan, mesin yang di tune up ulang dan koneksi motor dengan smartphone via aplikasi Y-Connect.

Kapasitas tangki NMAX generasi ke-2 meningkat menjadi 7.1 liter. Jelas dengan kapasitas tersebut mampu menampung bensin lebih banyak…

Kapasitas Tangki NMAX Turbo Generasi 3 2024

Yamaha NMAX Generasi ke-3 lahir Juni 2024 sebagai motor NMAX dengan teknologi paling canggih. New NMAX turbo tersedia versi degan roller (NMAX NEO) dan tanpa roller (NMAX Turbo) dengan riding mode dan Y-Shift untuk akselerasi dan deselerasi erta engine brake.

Seri terbaru ini juga memiliki fitur TFT Naviigation Display untuk menampilkan peta jalanan dari garmin street. Versi spesial juga tersedia Performance Damper untuk kestabillan dan hadling yang prima.

Untuk kapasitas tangki NMAX Neo maupun NMAX Turbo masih sama dengan NMAX Conneted yaiitu 7.1 Liter.

Dari generasi 1 hingga generasi ke-3 kapasitas tangki NMAX memag terasi naggung, apakah bisa ditingkatkan?

Cara Menaikan Kapasitas Tangki NMAX

Apakah kapasitas tangki NMAX bisa dinaikan? Jawabannya adalah bisa, sebab ada produsen tangki custom untuk Yamaha NMAX yang mampu membawa besin hingga 12 liter.

Kapasitas tangki NMAX 12 liter
Tangki custom terpasang di Yamaha NMAX

Tangki Custom Yamaha NMAX tersedia dalam ukuran 9.5 liter dan 12 lter. Tangki custom Yamaha NMAX ini PnP alias tinggal pasang tanpa ubahan.

Selengkapnya baca : Harga Tangki Bensin NMAX 9.5 dan 12 Liter


Itulah informasis singkat terkait kapasitas tangki NMAX dari generasi pertama hingga ke-3, semoga bermanfaat.

Follow me

Instagram : Goozirblog

FB Page : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Youtube : Goozirblog

Bagikan :