NMAX Turbo Techmax Ultimate VS PCX 160 ABS… Siapa lebih Unggul

Goozir.com – NMAX vs PCX memasuki babak baru dengan kehadiran Yamaha MAX Turbo yang hadir 12 Juni 2024. NMAX Turbo Techmax Ultimate vs PCX 160 ABS. Walaupun banyak yang nyindir ada embel- embel turbo tapi kok tidak ada turbonya. Sebenarnya sama saja. PCX 160 ternyata mesinnya juga cuma 156.9cc, jadi keduanya menggunakan bahasa marketing untuk menggaet konsumen.

Jika sebelumnya NMAX Connected bisa dikatakan seimbang dari segi fitur dan spesifikasi namun era baru NMAX Turbo bakalan jauh berbeda, fitur baru bertaburan pada Yamaha NMAX Turbo Techmax Ultimate ini.

NMAX Turbo Techmax Ultimate merupakan varian tertinggi demikian juga dengan PCX 160 ABS. Bagaimana bila kedianya dibandingkan dikompare antara NMAX Turbo Techmax Ultimate VS PCX 160 ABS berikut ulasannya…

NMAX Turbo Techmax Ultimate VS PCX 160 ABS

Fitur baru yang hadir pada Yamaha NMAX adalah hadirnya YECVT dan Y-Shift serta hadirnya riding mode. Sementara PCX belim memilikinya. Terus apa itu YECVT dan Y-Shift ?

Mode Berkendara Yamaha Nmax Techmax ultimate
mode berkendara NMAX turbo techmax Ultimate

Fitur YECVT adalah pengganti CVT konvensional. Jadi Yamaha NMAX Turbo sudah tidak menggunakan roller lagi pada area CVT namun menggunakan mekanisme motor untuk merubah posisi puli depan.

Dengan kehadiran YECVT, Yamaha NMAX Turbo memiliki 2 mode berkendara yaitu T mode dan S mode.

T mode (Town Commuting) digunakan untuk mobilitas harian di perkotaan karena memiliki karakter berkendara yang smooth dan bahan bakar yang efisien.

S mode (Sport Touring) cocok untuk digunakan saat beeprgian keluar kota atau touring perjalanan jarak jauh, mode ini cocok untuk touring sebab memberikan akselerasi berkendara yang lebih responsif.

Fitur YECVT
YECVT

Fitur Y-Shift pada tipe turbo Yamaha juga menghadirkan Y-Shift yang dapat digunakan untuk akselerasi kecepatan saat menyalip atau naik tanjakan dan deselerasi kecepatan (engine Brake )saat diturunan atau masuk ke tikugan.

Ada 3 tingkatan pada fitur Y-Shift ini yaitu Low (1), Medium (2) dan High (3).

Fitur lainnya yang dimiliki NMAX Turbo Techmax Ultimate namun PCX tidak memilikinya adalah TFT Navigation Dispaay, layar TFT yang digunakan untuk menampilan peta navigasi dari Garmin street yang berguna saat touring.

Warna Yamaha NMAX turbo

Aksesoris yang hadir pada NMAX Turbo Techmax Ultimate adalah Performance damper yang menjaga performa handling dan kestabilan penegndalian saat dikendarai. Aksesoris ini pun PCX belum memilikinya.

Kemudian fitur ABS, NMAX Turbo Techmax Ultimate memiiki sistem ABS 2 channel sedangkan PCX ABS hanya memiliki ABS system 1 channel saja.

warna honda pcx 160 abs 2024, NMAX Turbo Techmax Ultimate VS PCX 160 ABS

Itulah fitur fitur unggulan NMAX Turbo Techmax Ultimate yang tidak dimiliki oleh Honda PCX ABS. Untuk fitur lainnya tergolong seimbang seperti TCS = HSTC, SSS = ISS, dan lainya…

Dari segi harga PCX menang banyak denga harga Rp36.805.000 sementara NMAX Turbo Techmax Ultimate dibanderol Rp45.250.000, namun dari segi fitur PCX ABS kalah telak.

baca juga : 4 Keunggulan Yamaha NMAX VS Honda PCX 160

Bagikan :