Oli Gardan Full Sintetik Motor Honda PCX 150, Vario 150 dan Forza

Oli Gardan Full Sintetik Motor Honda PCX 150, Vario 150 dan Forza

Diposting pada

Goozir.com –  Oli Gardan Full Sintetik untuk motor Honda PCX 150, Vario 150 dan Forza kini sudah tersedia di bengkel AHASS seluruh Indonesia. Per Oktober 2018 AHM resmi menjual oli gardan khusus metik premium Honda seperti Vario 150, PCX. Forza dan SH150i dengan bahan fully synthetic. Kelebihan dari oli gardan full sitetis tentunya lebih tahan terhadap penguapan. Kelebihan tersebut sudah umum di miliki oleh oli dengan bahan full sintetik.

Kelebihan Oli Gardan Full Sintetik untuk Motor Honda

Dengan kehadiran oli gardan atau oli gear pada motor Metik dari AHM melengkapi oli transmisi otomastis yang sudah hadir lebih dulu yang berbasis bahan mineral. AHM Oil Gear Matic OIL (GMO) Fully Synthetic memiliki zat aditif tambahan dengan teknologi terbaru dari Honda. Sehingga oli transmisi matik Honda ini diklaim lebih tahan tehadap oksidasi, minim penguapan dan mendukung performa gear tetap maksimal.

Dengan memakai oli gardan full sintetik Motor Honda permukaan gear akan dilapiasi lapisan Smart Film tipis yang akan meminimalisir gesekan. Zat aditif juga akan menjaga perpindahan gigi tetap halus.

Oli gardan premium full sistetik AHM memiliki Viskositas tinggi sehingga lebih tahan terhadap perubahan suhu yang lebih ekstrim. Viskositas ini berpengaruh pada kemampuan oli beradapatasi dengan suhu di sektarnya makin tinggi Viskositas makin baik terhadap suhu sekitarnya dalam rentang suhu lebih ekstrim.

Kemasan oli gardan Full Sintetik Motor Honda

Berbeda dari oli gardan AHM yang memiliki bahan dasar mineral, oli gardan Full Sintetik Honda memiliki penutup kemasan warna biru sedangkan yang berbahan mineral penutupnya berwarna merah.

Oli Gardan Full Sintetik Motor Honda PCX 150, Vario 150 dan Forza

Kemasan bodi pada oli gardan full sintetik sama dengan kemasan oli SPX (orange) sedangkan oli gardan berbasis mineral miliki kemasan bodi senada dengan oli MPX (putih).

Itulah bro and sis info produk oli gardan full sintetik motor Honda yang mulai dijual mulai bulan Oktober 2018 di seluruh bengkel AHASS dan dealer resmi honda serta toko suku cadang Honda seluruh Indonesia.

Baca juga info pilihan di bawah ini bro and sis

 

IG: Goozirblog

 

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *