Goozir.com – Retro Kawasaki W175 2018 belum lama ini meluncur dengan banderol 29,8 juta rupiah OTR Jakarta. Memiliki mesin 175 cc dengan pengkabut bahan bakar karburator. W175 Kawasaki hanya bersertifikat Emisi Euro3. Nah bagaimana jika regulasi di Indonesia menerapkan standar emisi Euro 4 atau Lima? Pertanyaan menarik dan mungkin saja akan berimbas buruk pada retro Kawasaki W175 yang hanya Euro3.
Jika kita berkaca pada CRF150L mengapa pakai sistem injeksi dan tidak pakai karburator seperti KLX150 memang cukup beralasan. Menurut Honda salah satu alasan kenapa Honda CRF150L memakai pengkabut bahan bakar injeksi adalah untuk mempermudah upgrade saat standar emisi yang di pakai di Indonesia naik. Misal ke standar emisi Euro 4.
Dengan sistem Injeksi maka mengkuti regulasi emisi gas buang akan semakin mudah. Berbeda dengan sistem pengkabut bahan bakar karburator. Mau ga mau cepat atau lambat untuk dapat mengikuti regualasi emisi gas buang yang makin tinggi standarnya maka harus mengganti dari karburator ke sistem injeksi.
Kasus serupa bisa terjadi pada retro Kawasaki W175 2018 yang saat ini memakai mesin dengan pengkabut bahan bakar karburator. Jika suatu saat regualasi standar emisi gas buang di tingkatkan maka Kawasaki harus mengupgrade sistem pengkabut bahan bakarnya. Bisa juga mengganti dengan sistem injeksi.
Saat ini mungkin dengan memakai karburator masih bisa di tolerasni karena masih menggunakan aturan Euro 3. Dan dengan memakai karburator juga bisa menekan harga selain kemudahan – kemudahan lainnya jika menggunakan karburator.
Disini Kawasaki akan bekerja dua kali jika harus mengganti dari karbuator ke Injeksi. Dan tantangan tersebut lambat namun pasti akan dihadapi.
Itulah salah satu kelebihan sistem injeksi yang dapat dengan mudah menyesuaikan dengan regulasi emisi gas buang. Dan kelemahan karburator untuk mengikuti regulasi emisi gas buang.
Jadi dengan gambaran tersbut dapat menjadi pertimbangan betapa ribetnya nanti si retro kawasaki W175 2018 saat mengukuti regulasi emisi gas buang yang semakin tinggi.
Baca juga info pilihan goozir.com di bawah ini bro.
- UMK Bekasi dan kota kabupaten Jawa Barat 2018
- Warna hitam biru dan velg emas NMAX 2018
- Renderan Yamaha M1 liveri Garuda Indonesia
- Alasan Ninja 250 terbaru belum pakai USD
- Cara Mengatasi getaran CVT Vario 150
- Inden Ninja 250 2018 dikirim Januari 2018
- Helm bawaan CRF150L kurang berkelas
- Spesifikasi, Fitur, Harga dan Warna Retro Kawasaki Z900RS
- Harga dan Warna Ninja 250 2018 Standar, SE dan ABS
- Harga spesifikasi dan Warna Kawasaki W175 2018
Sebuah tantangan besar buat retro Kawasaki 175 2018 menghadapi regulasi yang akan datang.