Review Sarung Tangan Respiro Sparx Setelah 1 Tahun

Goozir.com – Review Sarung tangan Respiro Sparx setelah 1 tahun di gunakana. Bro dan sis pecinta motor, Glove atau sarung tangan menjadi barang yang wajib di gunakan saat berkendara motor. Disamping untuk melindungi jari tangan dari hal yang tidak diinginkan juga melindungi tangan dari terpaan sinar matahari langsung (uv). Setelah setahun beli, berikut Review Sarung tangan Respiro Sparx yang goozir pakai.

Related :

Review Sarung Tangan Respiro Sparx 

Sebenarnya sarung tangan ini sudah pensiun saat ini namun tidaka ada salahnya untuk mengulasnya.

Goozir beli sarung tangan Respiro Sparx sebelum lebaran tahun 2017 saat ada diskon 50 persen pada salah satu toko online. Pernah digunakan saat mudik 2017 pakai motor dan digunakan pada kegiatan sehari – hari untuk berangkat dan pulang kerja.

Menggunakan sarung tagan Respiro Sparx memang nyaman. Sebagai salah satu produsen riding gear lokal Indonesia Respiro berhasil memberikan kenyamanan yang baik saat di pakai. lantas bagaimana dengan keawetan?

Review Sarung Tangan Respiro Sparx Setelah 1 Tahun

Khusus untuk sarung tangan Respiro Sparx yang goozir gunakan sudah tidak layak pakai digunakan setelah 1 tahun digunakan. Sebab bagian dalam yaitu inner yang bersentuhan langsung dengan stang sudah pada brodol alias pada bolong.

Review Lainnya : Review Pemakaian Sakpole, Aplikasi Bayar Pajak Kendaraan Online

Bahan yang digunakan menurut goozir kurang joss. Memang mau ngejar kenyamana tentu ada yang perlu di korbankan untuk sebuah sarung tangan dengan banderol ekonomis, apalagi diskonan 50 persen.

Tapi untuk lapisan luar yang bersentuhan langsung dengan sinar matahari masih terlihat bagus dan layak pakai. Hanya tulisan Respiro dan Sparx yang mulai pudar.

Setelah kurang lebih setahun di gunakan berikut kelebihan dan kekurangan dari sarung tangan  yang goozir rasakan.

Kelebihan Respiro Sparx

  1. Nyaman digunakan
  2. Breathable

Kekurangan Respiro Sparx

  1. Tidak bisa touchscreen
  2. Mudah rusak terutama untuk bahan yang bersentuhan langsung dengan stang motor

Semoga Review Sarung Tangan Respiro Sparx setelah setahun pemakaian yang ternyata sudah mulai rusak dapat menjadi informasi tambahan buat sobat bro dan sis yang mau membeli sarung tangan Respiro Sparx. Semoga berguna.

Itulah Review Sarung Tangan Respiro Sparx setelah kurang lebih 1 tahun digunakan oleh goozir.com. dibandingkan dengan sarung tangan kulit merek maestro lebih awet sarung tangan Maestro. Overall puas pakai produk ini walau kurang awet dan bertahan kurang lebih 1 tahun.

Baca juga info pilihan goozir.com di bawah ini bro and sis…

Follow Us

Instagram : Goozirblog

FB Page : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Youtube :