Suzuki Gixxer SF 250 2019 Spesifikasi Mesin 1 Silinder SOHC
Suzuki sport 250 yang diduga bakal dilabeli Gixxer SF 250

Suzuki Gixxer SF 250 2019 & Spesifikasi

Diposting pada

Goozir.com – Jelang peluncuran sport fairing 250 Suzuki di India 20 Mei 2019, telah bocor spesifikasi dari motor yang kemungkinan dilabeli Suzuki Gixxer SF 250. Dari bocoran yang ada secara desain memang cukup agresif dengan facia yang terlihat rucing.

Secara desain fairing samping terlihat tidak banyak layer hanya terlihat satu layer besar. mungkin agak kurang menarik jika di lihat bagian samping.

Bagian belakang jok terlihat terpisah untuk pembonceng dan pengendara (Split seat). Bagian knalpot tampaka ada 2 lobang knalpot yang menjadikan knalpot terlihat besar.

Bagian blok mesin juga di cat dengan warna emas yang terlihat di sisi kanan motor. Stang masih terlihat upper yoke sehingga terlihat lebih santai kalau dikendarai. Sepertinya motor ini lebih ke arah sport yang bersahabat untuk jalan jauh.

Spesifikasi Suzuki GIXXER SF 250 2019

Jika melihat spek yang dishare oleh motoroids, Sport Suzuki yang diduga Gixxer SF 250 dibekali dengan mesin 249 cc, 4 tak, 1 silinder SOHC, 4 klep. Power yang dihasilkan mampu tembus 26.5 PS pada 9000 rpm torsi 22,6 Nm pada 7500rpm.

Sport Suzuki 250 cc ini sudah dibekali sistem bahan bakar injeksi. Di kombinasikan dengan transmisi 6 percepatan dan starter electric.

Area suspensi depan masih teleskopik biasa dan suspensi belakang menggunakana mono suspnesion dan swingarm.

Ukuran ban depan 110/70-17 dan ukuran ban belakang 150/70-17. Ban yang digunakan sudah radial dan tubeless.

Ukuran dimensi Gixxer SF 250 memiliki panjang 2010 mm, lebar 740 mm dan tinggi 1035 mm. wheelbase 1345 mm dan ground clearance 165 mm.

Tinggi jok 800 mm dan bobot  mencapai 161 kg. untuk sektor pengereman sudah menggunakan rem cakram depan dan belakang serta sudah dibekali sistem ABS 2 channel.

Hadirnya Sport BIKE 250 cc dari Suzuki di India apakah mengindikasikan kalau di Indonesia akan segera hadir. Mengingat Suzuki akan mengeluarkan produk baru semseter 2 2019. Apakah sport 250 cc atau Burgman steet?

Andaikata Suzuki mau ngeluarin sport 250 cc ga bakalan nanggung kecuali mau di banderol seharga sport 150 cc seperti ninja 250 SL

Baca : Promo Harga Ninja 250SL Terbaru 2019 Lebih Murah Dari CBR150R

Kalau ingin bersaing tentunya harus punya mesin 2 silinder sama seperti R25, CBR250RR dan Ninja 250.

Sementara itu info singkat sport SUZUKI 250 cc yang akan hadir di India yang diperkirakan akan dilabeli Suzuki Gixxer SF 250. Semoga berguna

Baca juga info pilihan di bawah ini

Gambar Gravatar
Hanya blogger biasa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *