Warna Baru Honda Supra X 125 2022 Tipe CW SW, Harga Mulai Rp18 jutaan

Warna Baru Honda Supra X 125 2022 Tipe CW SW, Harga Mulai Rp18 jutaan

Diposting pada

Goozir.com – AHM memiliki Honda Supra X 125 Fi 2022 tipe CW dan SW dengan tampilan warna baru yang lebih sporty. Harga yang dibanderol untuk warna baru Honda Supra X 125 2022 mulai Rp18 jutaan.

Warna Baru Honda Supra X 125

Supra X125 warna baru diberi kombinasi warna dan grafis cantik gold yang berkesan minimalis namun tajam.

Ada 2 tipe Honda Supra X 125 yaitu tioe CW dan SW. Untuk tipe CW ada 2 pilihan warna yaitu Golden Matte Black dan Energetic Red.

Sementara tipe SW memiliki1 pilihan warna yaitu Quantum Black

Honda Supra x125 Energetic RED

Warna honda supra x 125

Honda Supra X125 Quantum Black

harga honda supra x 125

Honda Supra X125 Golden Matte Black

Honda supra x 125

Ubahan yang dilakukan oleh AHM memang hanya menyentuh sektor warna dan grafis saja tidak menyentuh part fungsional lainnya.

Spesifikasi Honda  Supra X 125

Dari segi spesifikasi Honda Supra X125 tidak mengalami perubahan. Masih dengan mesin 125 cc SOHC.

Supra X 125 disertai dengan teknologi Programmed Fuel Injection (PGM-FI) mampu menghasilkan pemakaian bahan bakar yang lebih efisien hingga mencapai 57,2 km/l (EURO 3) berdasarkan pengetesan internal perusahaan.

tipe mesin4-Langkah, SOHC, Silinder Tunggal
kapasitas mesin124,89 cc
sistem suplai bahan bakarPGM-FI (Programmed Fuel Injection)
diameter x langkah52,4 x 57,9 mm
tipe tranmisi4 Speed, Rotary
rasio kompresi9,3:1
daya maksimum7,40 kW (10,1 PS) / 8.000 rpm
torsi maksimum9,30 Nm (0,95 kgf.m) / 4.000 rpm
tipe starterStarter Kaki dan Elektrik
tipe koplingMultiplate Wet Clutch with Coil Spring
sistem pendingin mesinPendingin Udara
pola perpindahan gigiN-1-2-3-4-N
panjang x lebar x tinggi1.918 x 709 x 1.101 mm
jarak sumbu roda1.235 mm
jarak terendah ke tanah136,5 mm
curb weight106 kg (CW)103 kg (SW)
tipe rangkaTulang punggung
tipe suspensi depanTeleskopik
tipe suspensi belakangLengan Ayun dengan Suspensi Ganda
ukuran ban depan70/90 – 17 M/C 38P
ukuran ban belakang80/90 – 17 M/C 44P
rem depanCakram Hidrolik dengan Piston Tunggal
rem belakangCakram Hidrolik dengan Piston Tunggal (CW)Tromol (SW)
kapasitas tangki bahan bakar4 Liter
kapasitas minyak pelumas0,7 Liter pada penggantian periodik
tipe baterai atau aki12V – 3.0 Ah
sistem pengapianFull Transisterized
tipe busiNGK CPR6EA-9 / ND U20EPR9

Fitur Honda Supra X 125

Seirama dengan spesifikasi yang tidak mengalami perubahan, fitur yang ada pada Supra X125 juga tetap dengan fitur yanga ada selama ini yaitu :

  1. Lampu belakang terang seperti LED
  2. Socket charger yang terletak di dalam bagasi bawah jok
  3. Bagasi bawah jok 7 liter
  4. Lampu sein ganda dan lampu senja
  5. Auto secure key shutter dengan pembuka jok,
  6. Kunci bermagnet yang dapat menutup otomatis. Sehingga jika anda lupa menutup lubang kunci akan tertutup secara otomatis. Selain itu kunci juga berfungsi untuk membuka Jok.
  7. Cantolan barang
  8. Panel meter modern
  9. Ada info transmisi gigi, odometer, MIL dan bahan bakar.
  10. Rem cakram depan belakang
  11. Garansi injeksi PGM-FI 5 tahun

Harga Honda Supra X 125

Untuk harganya sendiri terdapat kenaikan jika dibanding ddengan model sebelumnya yaitu:

Harga Honda Supra X125 CW : Rp 18.555.000

Harga Honda Supra X125 SW : Rp 19.635.000

Baca Juga : Harga Motor Honda Terbaru

Itulah bro dan sis Update terbaru produk Honda Supra X 125 Fi model 2022 yang mendapat facelift warna dan grafis baru. Semoga berguna…

info pilihan lainnya:

Follow us :

Instagram : Goozirblog

FB Page : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Youtube : Goozirblog

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *