Warna dan Harga Yamaha NMAX Neo dan Neo S 2024 Terbaru

Goozir.com – 12 Juni 2024 YIMM resmi merilis generasi baru Yamaha NMAX, termasuk Yamaha Nmax Neo dan Nmax Neo S. Yamaha Nmax Neo dibaderol mulai Rp32.7 juta OTR Jakarta dengan 4 pilihan warna yang menarik.

Yamaha NMAX Neo dan Neo S memiliki perbedaan pada fitur yaitu smart key system.

Yamaha NMAX Neo S memiliki fitur smart key system sementara NMAX Neo tidak memilikinya.

Yamaha NMAX Neo menjadi varian termurah dari maxi skutik NMAX generasi ke-3.

Secara desain keduanya memiliki tampilan yang serupa dengan desain baru. Lampu LED di bagian depan dan belakang dengan lampu proyektor sebagai lampu utama.

Suspensi juga sudah menggunakan model tabung sehingga tampilan menjadi kian sporty.

Mesin yang digunakan juga mesin Bluecore generasi terbaru seperti halnya yang digunakan pada Yamaha Lexi LX 155.

Warna Yamaha NMAX NEO dan NEO S

Yamaha NMAX tipe Neo dan Neo S memiliki 4 pilihan warna yang sama nan menarik yaitu White, Dull Blue, Red dan Black.

Warna NMAX Neo / S Black

warna yamaha nmax neo

Warna NMAX Neo / S Red

warna yamaha nmax neo  s

Warna NMAX Neo / S Dull Blue

warna NMAX NEo s

Warna NMAX Neo / S White

Nmax neo putih

Harga Yamaha NMAX Neo

Dari segi harga, Yamaha NMAX Neo diposisikan untuk Anda yang menginginkan tampilan baru YAmaha NMAX namun dengan harga yang lebih terjangkau.

Harga Yamaha NMAX Neo yang direkomendasikan untuk wilayah Jakarta dibanderol Rp32.7 juta dengan status On the Road.

Sementara harga Yamaha NMAX Neo S untuk wilayah Jakarta dibanderol Rp33.7 juta.

Spesifikasi Yamaha Neo

Yamaha NMAX generasi terbaru masih setia dengan mesin 155cc sejak awal tanpa tambahan menjadi 160cc. Bedannya kini lebih canggih lagi dari sisi teknologi.

Berikut spesifikasi lengkap Yamaha NMAX Neo

Mesin

  • Tipe Mesin: 155cc Blue Core, VVA, 4 Valve SOHC
  • Jumlah/Posisi Silinder : Single Cylinder
  • Volume Silinder : 155.09 cc
  • Diameter x Langkah : 58 mm x 58.7 mm
  • Perbandingan Kompresi : 11.6 : 1
  • Daya Maksimum : 11.3 kW / 8000 rpm
  • Torsi Maksimum : 14.2 Nm / 6500 rpm
  • Sistem Starter : Electric Starter
  • Sistem Pelumasan : Wet Sump
  • Kapasitas Oli Mesin : 0.9 L
  • Sistem Bahan Bakar : Fuel Injection
  • Tipe Kopling : Single Dry Clucth
  • Tipe Transmisi : Automatic

Rangka

  • Tipe Rangka : Underbone
  • Suspensi Depan : Teleskopic
  • Suspensi Belakang : Unit Swing
  • Ban Depan : 110/70 13 M/C 48P
  • Ban Belakang : 130/70 13 M/C 63P
  • Rem Depan : Hydraulic Single Disc Brake
  • Rem Belakang : Hydraulic Single Disc Brake

Dimensi

  • P x L x T : 1.935 mm x 740 mm x 1.200 mm
  • Jarak Sumbu Roda : 1340 mm
  • Jarak Terendah Ke Tanah : 135 mm
  • Tinggi Tempat Duduk : 770 mm
  • Berat Isi : 130 Kg
  • Kapasitas Tangki Bensin : 7.1 L

Kelistrikan

  • Sistem pengapian : TCI
  • Baterai : YTZ6V/YTZ7V
  • Tipe Busi : NGK/CPR8EA9

Sayangnya untuk tipe Neo belum memiliki fitur ABS, YECVT, dan riding Mode seperti pada Yamaha NMAX Turbo.

Bagikan :