Harga dan Spesifikasi Yamaha Grand Filano Hybrid Connected 2023 Terbaru

Harga dan Spesifikasi Yamaha Grand Filano 2023 Hybrid Connected Terbaru

Diposting pada

Goozir.com – Yamaha Grand Filano Hybrid Connected resmi hadir di pasar Indonesia dengan harga Rp27 jutaan. Grand Filano Hybrid 2023 hadir dengan spesikasi mesin 125cc mild hybrid seperti yang digunakan pada Yamaha Fazzio.

Motor bergenre klasik modern ini dibekali dengan desain retro ala motor klasik Eropa yaitu Vespa.

Kelebihan dari motor Filano 125 ini ada pada teknologi yang sudah mengadopsi mild Hybrid dan SSS gen ke-2.

Teknologi mild Hyrid pada Grand Filano 125 ini mampu membuat irit konsumsi bahan bakar hingga 60.24 km/liter.

Fitur lainnya hadir pada New Grand Filano Hybrid 125 2023 ini adalah connected sehingga motor bisa terhubung dengan smartphone menggunakan aplkasi Y-Connect.

Spesifikasi Yamaha Grand Filano hybrid connected

Untuk mengetahui lebih detail tentang Yamaha Grand Filano Hybrid Connected ini berikut ulasannya.

Spesifikasi Yamaha Grand Filano 125 2023

Yang pertama dari segi spesifikasi, New Grand Filano 125 dibekali dengan mesin yang sama dengan Yamaha Fazzio yaitu mesin 125cc berpendingin udara.

Power maksimum yang bisa di kail on-crank tembus 6,1 kW atau setara dengan 8,3 PS pada 6.500 rpm.

Sementara untuk torsi maksimum mencapai 10,4 Nm pada 5.000 rpm.

  • Tipe Mesin Pendingin Udara, 4-Langkah, SOHC
  • Susunan Silinder Silinder Tunggal
  • Diameter x Langkah 52,4 x 57,9 mm
  • Perbandingan Kompresi 11,0 : 1
  • Volume Silinder 124,86 cc
  • Daya Maksimum 6,1 kW / 6.500 rpm
  • Torsi Maksimum 10,4 Nm / 5.000 rpm
  • Kapasitas Oli Mesin Total = 0,84 L; Berkala = 0,80 L
  • Sistem Bahan Bakar Fuel Injection
  • Tipe Kopling Kopling Sentrifugal, Kering
  • Tipe Transmisi V-Belt Otomatis
  • Sistem Starter Elektrik
  • Sistem Pelumasan Basah

Grand Filano 125 menggunakan frane underbone, dengan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang single.

Pengereman menggunakan cakram pada bagian depan dan tromol pada bagian belakang.

Letak tangki bahan bakar berada dibawah dek sehingga memberikan ruang bagasi yang luas hingga 27 liter di bawah jok.

ukuran bagasi yamaha grand filano
Ukuran bagasi Yamaha Grand Filano 27 liter

Tidak hanya itu untuk pengereman juga sudah dibekali fitur ABS pada tipe tertingginya.

Lampu sudah LED, sementara bagian panel meter dibenamkan kombinasi layar LCD background negatif, dan layar TFT kombinasi jarum analog untuk indikator bahan bakar.

speedometer Yamaha Grand Filano
Tampilan speedometer Yamaha Grand Filano

Cakep…

  • Tipe Rangka Underbone
  • Suspensi Depan Teleskopik
  • Suspensi Belakang Unit Swing
  • Ban Depan 110/70-12 47L
  • Ban Belakang 110/70-12 47L
  • Tipe Ban Tubeless
  • Rem Depan Rem Cakram
  • Rem Belakang Rem Tromol

Ukuran Dimensi Yamaha Grand Filano Hybrid memiliki panjang 1820mm, lebar 685 mm dan tinggi 1155 milimeter.

Jarang sumbu roda 1280, dengan ground clerance 125mm. Ukuran tangki Grand Filano Hybrid memiliki volume 4,4 liter dengan bobot motor 100kg.

  • P X L X T 1820 x 685 x 1155 mm
  • Jarak Sumbu Roda 1280 mm
  • Jarak Terendah ke Tanah 125 mm
  • Tinggi Tempat Duduk 790 mm
  • Berat Isi 100 Kg
  • Kapasitas Tangki Bensin 4,4 L

Harga Yamaha Grand Filano 125

Harga yamaha grand filano hybrid connected

Banyak fitur dan teknologi yang hadir pada Yamaha Grand Filano 125 Hybrid Connected 2023, terus berapa harga yang dibanderol untuk motor tersebut?

Ada 2 varian Grand Filano yaitu Neo dan Luxury dengan banderol sebagai berikut.

  • Harga Grand Filano 125 Connected Hybrid Neo : Rp27.000.000
  • Harga Grand Filano 125 Connected Hybrid Luxury : Rp27.500.000.

Harga di atas sudah berstatus on the road untuk wilayah Jakarta.

Grand Filano Tipe Neo hadir dengan warna Neo Dull Blue, Neo Black, Neo Beige dan Neo Red

Grand Filano tipe Luxury hadir dengan warna Lux Matte Blue dan Lux White Pearl.

Sebagai penutup, kehadiran Gran Filano di Indonesia yang diproduksi secara lokal makin memeriahkan pasar retro di Indonesia yang kian diminati.

Demikian info singkat Yamaha Grand Filano Hybrid Connected 2023 terbaru 2027 terbaru, semoga bergun…

Baca juga info pilihan berikut ini

Follow us

Instagram : Goozirblog

Facebook : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Youtube : 

Gambar Gravatar
Hanya blogger biasa.