Yamaha NM-X 125 2018 tampil di EICMA

Yamaha NM-X 125 2018 tampil di EICMA 2017

Diposting pada

Goozir.com – Gelaran EICMA bulan ini akan di gelar bro. EICMA menjadi ajang pamer pabrikan terhadap produk baru mereka. Salah satunya Yamaha yang akan memamerkan Yamaha NM-X 125 model 2018. Bukan model baru namun nama baru dari produk Yamaha yang sudah ada. Media barat sudah menerima pemberitahuan dari Yamaha akan hadirnya Yamaha NM-X 125 2018.

Siapakah Yamaha NM-X 125 2018

Media barat menerima info bahwa Yamaha NM-X 2018 bakal hadir di ajang EICMA 2017 November ini. lalu siapakah si Yamaha NM-X 125 ini?

Yamaha NM-X 125 adalah nama baru yang akan di gunakan oleh Yamaha untuk NMAX 125 di Eropa. Motor ini adalah buatan Indonesia dan diekspor ke Eropa. Untuk model 2018 Yamaha NMAX 125 bakal berubah nama menjadi Yamaha NM-X 125.

Yamaha NM-X 125 sendiri sudah digunakan di negara Rusia. Apakah dengan informasi tersbut mengindikasikan bahwa nama Yamaha NM-X 125 bakal di seragamkan untuk pasar negara Eropa?

Belum ada kejelasan infomasi yang menunjukan informasi tersebut. Yamaha NMAX sendiri terdiri atas 2 varian yaitu 125 cc untuk pasar Eropa dan 155 cc untuk pasar Indonesia dan ASIA.

Untuk pasar Eropa meiliki mesin 4 tak single silinder 125cc dengan power  12 tk dan torsi 11,7 Nm. Dan untuk mesin 155 cc hadir dengan power max 14,8 tk dan torsi 14,4 Nnm.

Kita tunggu saja bro apakah benar Yamaha NMAX di Eropa bakal diseragamkan namanya menjadi NM-X 125 untuk model 2018.

Baca juga info pilihan goozir.com di bawah ini bro

Untuk perubahan model Yamaha NMAX 155 2018 sobat goozir bisa membacanya di artikel  “Beda Yamaha NMAX 2017 dan NMAX 2018

Kita tampung dulu info Yamaha NM-X 125 2018, kita lihat saat EICMA nanti bro.

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *