Harga Toyota Yaris Bekas Tahun 2012, 2013, 2015, 2020

Harga Toyota Yaris Bekas Murah Tahun 2012, 2013, 2015, 2020

Diposting pada

Goozir.com – Toyota Yaris merupakan salah satu hatchback mobil yang dimiliki oleh Toyota. Harga Toyota Yaris bekas pun masih tergolong bagus di pasaran diantaranya Yaris tahun 2012,Yaris tahun 2013, Yaris tahun 2015, Yaris tahun 2020.

Disamping merek dan kualitas harga bekas Yaris yang cenderung stabil tentunya dipengaruhi juga oleh jumlah permintaan.

Selama permitaan mobil Yaris bekas terus ada maka pasar Toyota Yaris bekas bakal terus ada serta harga beks yang cenderung stabil.

Permintan Yaris bekas didominasi oleh Yaris bekas tahun 2012, 2013, 2015 dan 2020.

baca juga : Harga Mobil Kijang Super Bekas Murah Tahun 1986-1997

Untuk mengetahui harga Toyota Yaris bekas di pasaran, berikut goozir.com rangkumkan dari berbagai sumber.

Toyota Yaris Bekas 2012

Toyota Yaris bekas 2012

Harga Toyota Yaris bekas tahun 2012 dibanderol mulai Rp 95 juta hingga Rp 147 juta sesuai dengan kondisi dan kelengkapannya.

Toyota Yaris 2012 memiliki spesifikasi mesin 1.0 liter dengan tiga silinder, yang memiliki power 69 PS (51 kW / 68 hp) dan torsi 93 Nm (69 lb-ft).

Yaris 2012 mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 15,3 detik dan mencapai kecepatan tertinggi 155 km/jam (96 mph).

Dalam hal efisiensi konsumsi bahan bakar, pemilik bisa mendapatkan rata-rata 4,8 liter/100 km dengan emisi CO2 110 g/km.

Untuk Yaris 2012 1.33 liter dengan empat silinder. memiliki tenaga 73 kW dan torsi 125 Nm (92 lb-ft).

baca juga : 5 Mobil MPV Diesel Bekas Harga Di Bawah Rp 50 Juta Terlaris

Yaris 2012 1,3 liter mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 11,7 detik dan mencapai top speed 175 km/jam (109 mph).

Penggunaan bahan bakar secara rata-rata adalah 5,2-5,4 L/100km dengan emisi C02 dari 119-123 g/km.

Yaris model 2012 1.4-liter empat silinder memiliki mesin diesel dengan power 90 PS (66 kW/88 hp) dan torsi 205 Nm (151 lb-ft).

Dipasangkan dengan transmisi manual enam percepatan Yaris diesel mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 10,8 detik dan memiliki kecepatan tertinggi 175 km/jam (109 mph).

Konsumsi bahan bakar rata-rata 3,9-5 liter/100 km dengan emisi CO2 103-118 g/km.

Toyota Yaris Bekas 2013

Toyota yaris 2013

Harga Toyota Yaris bekas 2013 dibanderol dengan harga mulai Rp99 juta tergantung kondisi dan kelengkapan.

Toyota Yaris 2013 memiliki mesin 1NZ–FE-1.4 berjenis DOHC VVT-I yang berkapasitas sebesar 1.496 cc empat silinder 16 katup berbahan bakar bensin.

Mesin yang digunakan mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 109 Ps pada putaran 6.000 rpm dengan torsi maksimal hingga 144 Nm pada putaran 4.200 rpm.

Mesin Toyota Yaris 2013 menggunakan teknologi EFI yang akan meningkatkan efisiensi konsumsi bahan bakarnya. Untuk transmisinya sendiri, hadir dalam dua pilihan empat percepatan untuk tipe otomatis dan lima percepatan untuk tipe manual.

Toyota Yaris Bekas 2015

toyota yaris 2015

Harga mobil Yaris bekas 2015 dibanderol mulai Rp130 jutaan tergantung kondisi dan kelengkapan mobil

Toyota Yaris 2015 dibenamkan mesin 1NZ-FE. 1NZ-FE pertama kali digunakan oleh Toyota Soluna dengan kubikasi 1500cc.

Mesin berkapasitas 1.5 liter ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 109 Ps pada putaran 6.000 rpm dan torsi sebesar 14,4 kg-m pada putaran 4.200 rpm.

Yaris 2015 dibekali dengan dua tipe transmisi yaitu manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan.

Toyota Yaris Bekas 2020

Toyota Yaris bekas 2020

Dimensi Yaris 2020 memiliki ukuran panjang 4.145 mm, lebar 1.730 mm, tinggi 1.500 mm dan jarak sumbu 2.550 mm.

Sementara mesinnya, Toyota Yaris 2020 bekas menggunakan mesin 2NR-FE In-line 4 Cyl dengan 16 Valve DOHC berteknologi Dual VVT-i berkapasitas 1.496cc dengan power maksimum 107 ps di 6.000 rpm dan torsi maksimum 14,3 kgm di 4.200 rpm.

Mesin Yaris 2020 dikombinasikan dengan pilihan transmisi manual 5-percepatan dan CVT 7-percepatan.

Untuk Anda yang tidak berminat dengan Toyota Yaris bekas, bisa memilih Yaris terbaru

Baca : New Toyota Yaris

Bisa dilihat semakin muda tahunnya semakin mahal harga bekasnya dan itu sudah umum untuk sebuah kendaraan baik kendaraan roda 2 maupun 4.

Membeli mobil bekas memang menjadi salah satu upaya untuk memiliki mobil dengan harga lebih terjangkau, namun membeli mobil bekas ada pekerjaan rumah yang musti dilakukan.

Untuk meminimalisir memilih mobil bekas yang kurang baik Anda sedikitnya mengerti dan paham bagaimana memilih mobil bekas yang baik.

Untuk itu Anda bisa membacanya pada artikel berikut ini

baca : 16 Langkah Membeli Mobil Bekas Berkualitas Harga Murah

Demikian informasi mobil bekas Toyota Yaris tahun 2012, 2013, 2015 dan 2020 semoga membantu dan berguna untuk Anda.


baca juga info pilihan berikut ini

Follow us

IG : GOOZIRBLOG

FB Page : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *