oli sesat dan konsekuensinya

Oli sesat dan konsekuensinya

Diposting pada

oli sesat dan konsekuensinya

Oli sesat bukan berarti oli dari aliran sesat. Namun pengnggunaan oli yang bukan sesuai peruntukannya. Kalau mobil pasti pakai oli mobil. Nah kalau motor pakai oli mobil, itu yang dinamakan oli sesat. Sebutan oli sesat umum dipakai oleh para biker di Indonesia. Umumnya mereka memakai oli mobil untuk pelumasan mesin sepeda motornya.

Secara umum tujuan para pengguna adalah  untuk mendapatkan mesin yang lebih bersih dan masa pakai lebih lama/longdrain. Untuk para biker yang memang hobi bereksperimen mereka samapai mebeli oli mobil dengan harga ratusan ribu perliternya demi uji coba terhadap kendaraannya.

Dampak penggunaan oli sesat

Pada dasarnya oli mobil diperuntukan untuk kopling kering dimana transmisi dan mesin tidak jadi satu. Berbeda dengan sepeda motor sport atau non metik. Sepeda motor non metik menganut transmisi dan mesin yang menajdi satu. Atau pelumasan basah jadi satu oli mesin akan melumasi mesin dan transmisi secara bersamaan. Pada oli mobil umumnya memiliki tingkat keenceran dan kelicinan tinggi. Saat di pakai motor bisa mengakibatkan slip kopling.

Efek dari slip kopling ini yang membuat mesin motor bisa rusak jika berlangsung terus menerus. Jika terjadi slip kopling misal saat menanjak maka tenaga akan berkurang dan motor pun bisa berhenti di tanjakan. Kalau udah begini ya wis. Garap opo meneh?

Berbeda dengan sepeda motor metik. Penggunaan oli mobil pada motor metik menurut goozir.com masih bisa di tolerir. Mengapa karena mesin dan transmisi pada motor metik terpisah layaknya pada mobil. Ya motor metik menganut sistem pelumasan kering. Jadi penggunaan oli mobil untuk motor metik masih bisa ditolerir namun resiko ditanggung pengguna. Masalah garansi pengguna oli sesat seharusnya sudah tidak berpikir soal garansi mesin. Berani coba berani bertanggung jawab sendiri.

Menurut para pengguna mereka mendapatkan manfaat dari penggunaan oli sesat berupa:

  • Waktu penggantian oli yang lebih lama/longdrain.
  • Mesin lebih bersih
  • Mesin lebih halus

Ya itu hanya pendapat para pemakai oli mobil untuk motor. Memang oli mobil boleh dibilang lebih berkualitas. Oli mobil lebih tahan terhadap friksi antar mesin. Karena tahan friksi inilah yang membuat penggantian oli lebih lama pada sepeda motor.

Dengan segala manfaat dan resiko yang bisa terjadi, bukan berarti goozir.com menganjurkan  oli sesat. Pakailah oli rekomendasi dari pabrikan kendaraan yang sobat goozir beli. Penggunaan oli sesat resiko di tanggung pengguna masing – masing.

Baca juga artikel pilihan goozir.com lainnya bro.

Itulah oli sesat manfaat dan akibatnya. Sekali lagi goozir.com tidak menganjurkan penggunaan oli bukan untuk peruntukannya. Pakailah oli yang direkomendasikan pabrikan dari kendaraan yang anda beli. Penggunaan oli sesat resiko ditanggung pengguna.

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

13 komentar

  1. Lah , motor ane udh pke Oli diesel dari prtama turun dari dealer…pke oli gratisan dealer cuma sekali doank. Tubh ok ok aja…motornya…

  2. Ya nggak toh. Buat kopling basah memang bukan pakai oli mobil, tapi lebih tepatnya oli “tronton” atau HDEO (Heavy Duty Engine Oil). Oli diesel tidak mempunyai “friction modifier” sehingga aman untuk kopling basah

  3. Saya pakai oli mobil dari tahun 1987
    Masih aman sampai sekarang,

    Oli motor lahir tahun 2000, masa semua motor sebelum tahun 2000 yang gak pakai oli motor pada selip kopling sama rusak?

    Malah motor yang sekarang jauh lebih ringkih dan sering turun mesin padahal pada pakai oli standar..

    Tolong ya dek, banyakin baca yang berilmu dari jurnal atau buku ilmiah jangan baca selembaran atau brosur yah

  4. Oli sesat berasal dari sentimen selesai oli motor dan para org2 yg gelas penuh aka Otaknya udh ga muat lg d isi.
    Sama dong berarti sprtinya anda, wkwkwkkkkk
    Belanja lg ya #TS
    Post anda pun sebenarnya benar jg udh ngajari kesesatan.

    #SESAT = SEduluran SAmpek Tuek

  5. Oli motor release tahun 2000 dek,,

    sebelum itu motor pakai oli apa hayo?? toh pada awet dari dulu pakai oli mobil mesran ma prima xp

  6. iya.. mengkompare dari sisi pengguna oli sesat dan dari pihak pabrikan motor.. 😀

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *