Perbedaan NMAX Thailand Dengan NMAX Indonesia

Perbedaan NMAX Thailand Dengan NMAX Indonesia

Diposting pada

Goozir.com – Yamaha Nmax resmi mengaspal di Thailand. New NMAX desain baru kini menjadi salah satu produk yang dijual di Thailand dengan sejumlah ubahan. Ternyata NMAX Indonesia dengan NMAX Thailand ada perbedaan. Goozir.com akan mencoba mengulas perbedaan NMAX Indonesia dengan NMAX Thailand.

Yamaha MNMAX Mengandalkan mesin 155cc dengan pendingin cairan dan berteknologi VVA dan Smart Motor Generator.

Dari segi fitur juga sudah lengkap dan menggunakan fitur kekinian. Sebuat saja port charger, ABS, keyless dan juga speedometer Digital serta Stop start system.

Fitur baru yang dimiliki oleh Yamaha NMAX adalah traction control, dan juga Y connect dimana motor bisa terhubung ke hp via bluetooth.

Bagaimana dengan motor Yamaha NMAX di Thailand? Apakah memiliki fitur yang sama? Atau lebih canggih dari yang ada di Indonesia?

Perbedaan NMAX Thailand dengan NMAX Indonesia

Fitur NMAX Thailand

Perbedaan Yamaha NMAX di Thailand dengan Yamaha NMAX Indonesia terdapat pada sisi fitur yang ditiadakan di motor NMAX Thailand. Fitur tersebut diantranya, Y-connect.

Fitur lain adalah Traction Control, jika melihat fitur yang ada di website Yamaha Thailand ternyata versi NMAX di Thailand belum memiliki Traction control dan Y-Connect.

Selain itu jika And jeli melihatnya maka tidak ditemukan supensi dengan model tabung untuk versi Thailand.

Yang menarik adalah di Thailand NMAX yang dijual semuanya sudah dibekali dengan rem ABS tidak seperti di Indonesia yang masih ada model non ABS.

Perbedaan selanjutnya ada pada sisi pewarnaan. Yamaha NMAX versi Thailand hadir warna grey sedangkan di Indonesia tidak ada. Namun di Indonesia ada warna putih yang tidak dimiliki NMAX Thailand.

Warna NMAX Thailand

Soal harga ternyata juga berbeda sob. Di Thailand Yamaha NMAX dibanderol dengan harga 85.900 Baht atau sekitar 41 jutaan jika di rupiahkan. sedangkan di Indonesia dibanderol 33,7 juta untuk versi ABS.

Perbedaan fitur yang ada kemungkinan untuk menekan harga agar tidak terlalu mahal di Thailand.

Demikian info singkat perbedaan Yamaha NMAX Thailand dengan NMAX Indonesia. semoga berguna dan jangan lupa baca info pilihan lainnya di bawah ini.

Follow us

IG : GOOZIRBLOG

FB Page : Goozircom

Twitter : Goozircom

Telegram : Goozircom

Gambar Gravatar
Otomotif adalah salah satu topik yang sangat dinamis berubah dari waktu ke waktu sehingga menulis dengan topik otomotif menjadi sangat menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *